Peralatan makan melamin sudah menjadi sesuatu yang umum dimiliki oleh setiap rumah tangga. Selain karena sifatnya yang tahan pecah, peralatan makan melamin juga memiliki bentuk, warna, dan motif yang sangat beragam. Bahan melamin selain digunakan untuk peralatan makan orang dewasa, juga digunakan untuk peralatan makan bagi bayi.
Dari hasil pengawasan yang dilakukan oleh Badan POM, ditemukan 30 peralatan makanan bermelamin yang berbahaya karena terbukti melepaskan zat formalin. Zat ini bila masuk ke dalam tubuh berpotensi menimbulkan dampak buruk bagi kesehatan, yaitu penyakit kanker.
Untuk itu, mengetahui produk-produk peralatan makan melamin apa saja yang berbahaya tersebut, dapat diunduh di http://www.pom.go.id/public/peringatan_publik/pdf/melamin.pdf
30 Juni 2009
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar